


Pengertian Management System
Sistem Manajemen atau Management System adalah suatu kerangka Proses dan Prosedur yang digunakan untuk memastikan apakah suatu perusahaan atau organisasi dapat memenuhi standard dan menjalankan tugasnya untuk mencapai tujuan perusahaan.
Tujuan dari suatu perusahaan atau organisasi dapat berupa memenuhi persyaratan kualitas pelanggan, mematuhi peraturan baik peraturan pemerintah, undang-undang Negara ataupun peraturan dari pelanggan dan mencapai tujuan/tanggung jawab terhadap aspek lingkungan hidup.
Secara garis besar, terdapat 4 elemen utama dalam Sistem Manajemen yaitu :
-
PLAN (Merencanakan),
-
DO (Melakukan),
-
CHECK (Memeriksa)
-
ACT (Menindaklanjuti)
atau sering disingkat dengan PDCA.
Peran dan Fungsi dari Sistem Manajemen yang diterapkan oleh suatu organisasi atau perusahaan secara efektif dapat membantu untuk :
-
Mengurangi risiko dalam lingkungan, social dan keuangan.
-
Meningkatkan kinerja operasional
-
Menurunkan biaya.
-
Meningkatkan kepuasan pelanggan/konsumen dan investor.
-
Melindungi Merek dan reputasi perusahaan/organisasi
-
Menghindari rintangan atau hambatan dalam berdagang.
-
Adanya perkembangan yang berkesinambungan (continuously Improvement)
-
Mendorong Inovasi